Kamis, 08 Juni 2017

Cara Menggabungkan Isi Beberapa Sel Excel Menjadi Satu Dalam artikel kali ini, akan diperkenalkan bagaimana cara menggabungkan isi dari beberapa sel dalam Microsoft Office Excel menjadi satu kesatuan di dalam sebuah sel. Agar lebih mudah Anda dapat mengikuti langkah-langkah seperti di bawah ini: Cara 1: Menggunakan Fitur Fill Justify Fitur ini berfungsi untuk menggabungkan teks yang jumlahnya sedikit dan kumpulan sel berada dalam satu kolom yang sama. Langkah-Langkah: Pilihlah kumpulan sel yang akan digabungkan isinya berikut kolom kanan di sampingnya. Misal: sel A2:B4. 2. Pada tab Home, grup Editing, klik Fill dan pilih Justify. 3. Teks sekarang sudah bergabung dan dipisahkan dengan spasi. Ada kemungkinan gabungan teks berada dalam beberapa baris sel. Untuk menggabungkannya ke dalam satu sel, perlebar ukuran kolom dan ulangi langkah 1 dan 2 di atas. Atau, pada langkah 1 pilih lebih dari satu kolom di sampingnya. Misal, sampai dengan kolom D. Cara ini akan menggabungan isi sel sebanyak mungkin di sel pertama dan sisanya di sel baris berikutnya. Untuk mempermudah pemahaman anda, perhatikan contoh berikut ini: 1. Pilihlah kumpulan sel yang akan digabungkan isinya berikut kolom kanan di sampingnya. Misal: sel A2:D2 2. Pada tab Home, grup Editing, klik Fill dan pilih Justify, hasilnya adalah sebagai berikut: Cara 2: Menggunakan Simbol Ampersand (&) Cara ini berguna untuk menggabungkan beberapa sel yang isinya selalu berubah. Langkah-Langkah:Misalkan sel yang akan digabung ada di A2:A6. Selanjutnya di sel C2, ketik =A1 dan di sel C3, ketik formula =C2& “, “&A3. Tips: gunakan formula berikut bila Anda ingin menambahkan spasi atau koma: Koma: =C1 & "," & A2 Spasi: =C1 & " " & A2 Koma dan spasi: =C1 & ", " & A2 3. Salin isi sel C3 sampai ke C6. Sekarang sel C6 sudah berisi semua isi sel dari A2 sampai A6. Tips: coba ganti tulisan pada salah satu sel di A2:A6, maka isi di sel C2:C6 juga akan ikut berubah. 4. Langkah terakhir, salin (CTRL + C) sel C6 dan kemudian klik kanan sel kosong. Pilih Paste Special dan pilih Values. Selesai.

Cara Menggabungkan Isi Beberapa Sel Excel Menjadi Satu

Dalam artikel kali ini, akan diperkenalkan bagaimana cara menggabungkan isi dari beberapa sel dalam Microsoft Office Excel menjadi satu kesatuan di dalam sebuah sel.
Agar lebih mudah Anda dapat mengikuti langkah-langkah seperti di bawah ini:

Cara 1: Menggunakan Fitur Fill Justify
Fitur ini berfungsi untuk menggabungkan teks yang jumlahnya sedikit dan kumpulan sel berada dalam satu kolom yang sama.
Langkah-Langkah:
  1. Pilihlah kumpulan sel yang akan digabungkan isinya berikut kolom kanan di sampingnya. Misal: sel A2:B4.

2. Pada tab Home, grup Editing, klik Fill dan pilih Justify.


3. Teks sekarang sudah bergabung dan dipisahkan dengan spasi.



Ada kemungkinan gabungan teks berada dalam beberapa baris sel. Untuk menggabungkannya ke dalam satu sel, perlebar ukuran kolom dan ulangi langkah 1 dan 2 di atas.

Atau, pada langkah 1 pilih lebih dari satu kolom di sampingnya. Misal, sampai dengan kolom D. Cara ini akan menggabungan isi sel sebanyak mungkin di sel pertama dan sisanya di sel baris berikutnya. Untuk mempermudah pemahaman anda, perhatikan contoh berikut ini:
1. Pilihlah kumpulan sel yang akan digabungkan isinya berikut kolom kanan di sampingnya. Misal: sel A2:D2

2.      Pada tab Home, grup Editing, klik Fill dan pilih Justify, hasilnya adalah sebagai berikut:

Cara 2: Menggunakan Simbol Ampersand (&)
Cara ini berguna untuk menggabungkan beberapa sel yang isinya selalu berubah.

  1. Langkah-Langkah:Misalkan sel yang akan digabung ada di A2:A6. 
  2. Selanjutnya di sel C2, ketik =A1 dan di sel C3, ketik formula =C2& “, “&A3.
Tips: gunakan formula berikut bila Anda ingin menambahkan spasi atau koma:
    • Koma: =C1 & "," & A2
    • Spasi: =C1 & " " & A2
    • Koma dan spasi: =C1 & ", " & A2
 3. Salin isi sel C3 sampai ke C6. Sekarang sel C6 sudah berisi semua isi sel dari A2 sampai A6.
Tips:
coba ganti tulisan pada salah satu sel di A2:A6, maka isi di sel C2:C6 juga akan ikut berubah.

4. Langkah terakhir, salin (CTRL + C) sel C6 dan kemudian klik kanan sel kosong.
    Pilih Paste Special dan pilih Values. Selesai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar