Kamis, 08 Juni 2017

Paragraf dan kolom di dokumen

Paragraf dan kolom di dokumen

Paragraf dan Kolom Di Dokumen


BAB 3
PARAGRAF DAN KOLOM DI DOKUMEN
3.1 Mengatur Paragrap
3.1.1. Mengatur Perataan Teks
a. Mengatur Perataan Horijontal
Ada empat perataan horijontal yaitu :
 Perataan kiri (align left)
 Perataan kanan (align right)
 Perataan tengah (center)
 Perataan kiri-kanan (justify)
Perataan kiri berarti teks mulai ditik disebelah kiri halaman dokumen dan paragraph tampak rata sebelah kiri, begitu pula dengan perataan yang lainnya.
Cara lain unruk perataan dokumen dengan menggunakan tombol keyboard :
• Ctrl + L untuk perataan kiri
• Ctrl + E untuk perataan tengah
• Ctrl + R untuk perataan kanan
• Ctrl + J untuk perataan kiri-kanan

PARAGRAF DAN KOLOM DI DOUKUMEN
b. Mengatur Perataan Vertikal
perataan vertical adalah menentukan posisi paragraph relative terhadap margin bawah dan margin atas halaman dokumen.
Ada empat pilihan pengaturan perataan vertical yang dapat dipilih :
• Perataan atas (Top)
• Perataan tengah (center)
• Perataan atas bawah (justified)
• Perataan bawah (bottom)
Perataan atas mengatur penempatan teks dimulai dari atas dan merapat ke margin atas. Pengaturan tengah akan mengatur penempatan teks dimulai dari tengah halaman dokumen, begitu pula dengan perataan lainnya.
Langkah-langkah untuk mengatur perataan vertical :
• Dari menu file, klik page setup
• Klik tab layout
• Dikotak pilihan vertical alignment, pilih tipe perataan vertical yang diinginkan
• Ok

3.1.2. Mengatur Inden
Inden adalah pergeseran teks paragraph dari margin kiri atau margin kanan.
a. Mengatur Inden Paragrap
Inden paragraph dapat diatur dengan cara memblok seluruh baris di paragraph, kemudian mengklik tombol Decrease Indent untuk mengurangi atau menambah inden paragraph . kedua tombol tersebut terdapat di toolbar Formating.
Bila kita mengatur inden paragraph dengan menggunakan tombol yang terdapat di toolbar, kita tidak dapat mengatur besar inden yang pasti, karena itu bila kita ingin mengatur inden paragraph dengan mengatur besar indennya, kita dapat lakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut :
• Pilihlah paragraph yang akan diatur indennya
• Dari menu format, klik paragraph.
• Klik tab indents and spacing
• Dibagian indentation, di kotak up-down left, tentukan jarak inden kiri paragraph
• Di kotak up-down right, tentukan jarak inden kanan
• Ok

b. Mengatur inden baris
Inden untuk mengatur baris terdapat dua macam, yaitu :
(1) Inden baris pertama (First Line Indent) yaitu pengaturan inden untuk baris pertama dari sebuah paragraph
(2) Inden menggantung (Hanging indent), yaitu pengaturan inden untuk baris kedua dan baris seterusnya
Mengatur inden untuk baris tertentu dapat dilakukan dengan langkah sebagai berikut :
1. Pilihlah paragraph yang akan diatur indennya
2. Dari menu format, klik paragraph
3. Klik Tab Indent and Spacing
4. Dibagian Indentation, di kotak special, pilihlah tipe indent baris yang diinginkan (first line atau hanging). Kemudian di kotak by, masukan besar inden yang diinginkan
5. Ok
3.1.3. Mengatur Spasi Paragrap
Spasi paragraph adalah ruang kosong yang terdapat diatas atau dibawah paragraph, atau bisa juga disebut jarak sebuah paragraph dengan paragraph lainnya.
Langkah-langkah mengatur spasi paragraph :
• Blok paragraph yang akan diatur spasinya
• Dari menu format, klik paragraph
• Klik indents and spacing
• Dibagian Spacing, pada kotak before, pilihlah jarak antara paragraph sebelumnya dengan paragraph yang dipilih
• Pada kotak after, pilihlah atau masukan jarak antara paragraph yang dipilih dan paragraph sesudahnya
• Ok
3.1.4. Mengatur Spasi Baris
Spasi baris berfungsi menentukan jarak vertical antara sebuah baris dengan baris lainnya. Langkah-langkah untuk mengatur spasi baris :
• Blok paragraph yang akan diatur spasinya
• Dari menu format, klik paragraph
• Klik indents and spacing
• Dikotak Line Spacing, pilihlah spasi baris yang diinginkan
• Ok

3.2 Dokumen Berkolom
3.2.1. Membuat Kolom Di Dokumen
Langkah-langkahnya :
1. Pilih dokumen yang akan dibuat berkolom
2. Dari menu format, klik Columns
3. Pada kotak Presets, tentukan bentuk kolom yang akan digunakan
4. Pada kotak isian jumlah kolom (Number of Columns), tentukan jumlah kolom yang diinginkan
5. Bila ingin menempatkan garis diantara kolom, berilah tanda cek di kotak cek Line between
6. Pada kotak isian Width and Spacing, tentukan lebar kolom (Width) dan jarak antar kolom (spacing)
7. Bila ingin mendapatkan lebar kolom yang sama, aktifkan Equal Column Width
8. Tampilan hasil pengaturan dapat dilihat di bagian Preview
9. Ok

Tidak ada komentar:

Posting Komentar